Tuesday, March 26, 2013

Kalyana Mitta*


Kamu iringi langkahku dengan doa dan rindu
menerabas alas, memaku duri di perjalananku tak terperi
Aku mencintaimu walau tak berpadu;
aku di sini, kamu di sana, tak menyatu
tapi kamu adalah kawan seperjalananku,
memadu kasih, menggapai ridaNya
yang bagi aku dan kamu sama saja,
di mana saja kita berada

CahayaNya menuntun kita dalam harap dan cinta
Doaku lirih, lamat-lamat menyebut namamu yang menghuni hatiku:
Semoga bahagia dan selamat menyertaimu
berbaju sabar, ikhlas dan tawakal,
terpanggul di punggungmu nan rentan laksana bekal
Sejurus tapak di atas jalan beronak,
menyusur bulan-bulan tanpa hadap,
walau kuberasa nafas cintamu
yang mengiringi langkahku dengan doa dan rindu...


Pondok Jaya, Mampang Prapatan Jakarta Selatan, 20 September 2011


*) Kalyana Mitta / Mitra = istilah Buddhisme yang berarti seorang teman spiritual yang berada dalam lingkungan kita atau sahabat yang mendukung sepanjang perjalanan spiritual kita.

No comments: